Pesawat Intai Milik TNI AU Boeing 737-200 Mendarat di Bandara H. AS Hanandjoeddin

ADSENSE 336 x 280

Tanjung Pandan, Kejarfakta.com -- Pesawat intai milik TNI AU berjenis Boeing 737-200 dengan nomor registrasi AI-7303 yang ber-Home Base di Skadron Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin Makasar, sore ini mendarat di Bandara H. AS Hanandjoeddin, Minggu (11/11/2018). Pesawat ini diterbangkan oleh Mayor Pnb Agung Hartanto selaku Captain Pilot.

Meskipun mengambil basis pesawat angkut sipil, namun pesawat intai TNI AU ini telah dilengkapi dengan berbagai macam sensor elektronik dan peralatan khusus lainnya, salah satunya adalah kamera MX-20HD.
ADSENSE Link Ads 200 x 90
Sebab, pesawat ini dituntut mampu melaksanakan tugas pengintaian dari udara, baik di darat maupun di perairan.

Kedatangan pesawat beserta 14 orang kru disambut baik Danlanud H. AS Hanandjoeddin Letkol Pnb Akal Juang, yang juga pernah memimpin Skadron Udara 5, didampingi Kepala Dinas Operasi Mayor Lek Eka Arbiter T dan sejumlah Perwira lainnya.

Sebelumnya, pesawat Boeing AI-7303 telah melaksanakan misi di atas sepanjang pantai barat Sumatera, Selat Malaka, Laut Natuna dan Selat Karimata. Tugas pesawat ini tak hanya untuk mengamati wilayah udara, tetapi juga perairan di wilayah Indonesia.

Menurut Danlanud H. AS Hanandjoeddin Letkol Pnb Akal Juang E.T.P., ST, Pesawat AI-7303 terbang dalam rangka operasi Praniti Antarikshe 2018 yang merupakan misi pengamatan dan pengintaian udara yang dilaksanakan oleh Koopsau I bekerjasama dengan Bakamla, TNI AL dan instansi terkait lainnya.

"Tujuannya, untuk dapat mencegah dan menangkal segala bentuk pelanggaran kedaulatan di wilayah NKRI seawal mungkin sekaligus menunjukkan kehadiran kekuatan udara sebagai wujud eksistensi dan kewibawaan negara dalam mewujudkan stabilitas keamanan di wilayah NKRI," tandas Danlanud. (*)

from berita lampung | beritaonline | berita lampung barat | KejarFakta.com https://ift.tt/2RRWAil
via IFTTT
ADSENSE 336 x 280 dan ADSENSE Link Ads 200 x 90

Related Posts :

0 Response to "Pesawat Intai Milik TNI AU Boeing 737-200 Mendarat di Bandara H. AS Hanandjoeddin"

Post a Comment