Edward Antoni : Anak Adalah Investasi Dimasa yang Akan Datang

ADSENSE 336 x 280
Edward Antony, membuka Sosialisasi Kecamatan Layak Anak (Kelana) dan Kampung/Kelurahan Layak Anak (Kakela) tahun 2019

Way Kanan kejarfakta.com -- Bupati Way Kanan Edward Antony, membuka Sosialisasi Kecamatan Layak Anak (Kelana) dan Kampung/Kelurahan Layak Anak (Kakela) tahun 2019 di aula PKK, Rabu (20/02/2019).

“Anak adalah investasi kita di masa yang akan datang, maka menjadi kewajiban kita bersama untuk menjadikannya lebih berkualitas,” ucapnya.
Menurutnya, Pemberdayaan
ADSENSE Link Ads 200 x 90
Perempuan dan Perlindungan Anak telah mendesain dan mensosialisasikan sebuah sistem dan strategi pemenuhan hak-hak anak yang terintegrasi dan berkelanjutan.

Selanjutnya kata Edwar, Pengembangan KLA bertujuan untuk mensinergikan antara pemerintah, masyarakat dan dunia usaha sehingga pemenuhan hak-hak anak Indonesia dapat lebih dipastikan.

“Saya menggaris bawahi point terpenting dari proses pengembangan KLA, yaitu koordinasi di antara para stakeholder  sampai pada tingkat kecamatan dan kampung/lurah dalam pemenuhan hak-hak anak yang dilakukan secara berkesinambungan dan berkelanjutan,” katanya.

Masih kata Edward, Oleh karena itu, pihaknya sangat berharap penguatan koordinasi para stakeholder  dari tingkat kabupaten, kecamatan dan sampai di tingkat kampung/kelurahan agar dapat terus ditingkatkan dan senantiasa melaksanakan koordinasi secara rutin.

Reporter  : Yasir 
Editor      : Ahsannuri

from berita lampung | beritaonline | berita lampung barat | KejarFakta.com https://ift.tt/2VbwUij
via IFTTT
ADSENSE 336 x 280 dan ADSENSE Link Ads 200 x 90

Related Posts :

0 Response to "Edward Antoni : Anak Adalah Investasi Dimasa yang Akan Datang"

Post a Comment